Harga Tenda Membrane Per Meter

Harga Tenda Membrane Per Meter

Harga Tenda membrane per meter – kanopi membrane merupakan salah satu alternatif model tenda luar ruangan dengan material atap berupa kain membrane. Kain membrane sendiri merupakan material kain yang terbuat terbuat dari campuran kain polyester yang berkualitas tinggi serta dipadukan dengan material PVC, PVDF, dan juga acrylic.

Harga Tenda Membrane Per meter ter saat ini

Material kain membrane sendiri dikenal dengan sifatnya yang kuat, dapat menyerap panas matahari dengan baik, memiliki kemampuan persebaran cahaya yang maksimal, serta tahan terhadap air hujan. Harga tenda membrane per meter bisa dipengaruhi oleh model tenda yang hendak dipasang. Berikut ini varian model Tenda membrane yang bisa anda jadikan inspirasi

Tenda membrane model Kanopi

Tenda membrane model kanopi merupakan bangunan terpisah yang tidak tergantung pemasangannya pada bangunan utama. Tenda ini bisa didirikan di area pekarangan ataupun halaman tempat usaha dan digunakan sebagai ruang tambahan di luar ruangan utama. Model kanopi dengan atap membrane ini dapat mempergunakan berbagai jenis rangka seperti besi hollow, baja ringan, konstruksi besi, dan banyak lagi. Tenda membrane model kanopi ini biasanya dipilih untuk menonjolkan fungsi dibandingkan bentuk visualnya.

Tenda Membrane model Awning

Tenda membrane model awning juga bisa menjadi pilihan peneduh yang elegan. Model ini umumnya digunakan untuk teras rumah atau tempat usaha, serta memberi gambaran visual dari bagian eksterior bangunan. Awning ini tidak mempergunakan kerangka kaki seperti kanopi, dan kerangka awning nantinya akan dipasang pada tembok luar bangunan. Meskipun untuk model awning ini tidak banyak model yang bisa dieksplorasi, namun justru simplisitas dari model awning inilah yang memberikan Penggunaan awning dapat memberikan kesan elegan, berkelas, sekaligus menjadi media promosi visual.

Tenda Membran Tali Besi

Tenda membran tali besi biasanya dipilih untuk pembuatan tenda beratap membran di tempat-tempat umum seperti taman bermain atau restoran keluarga. Kelebihan model ini adalah dapat dibentuk dalam berbagai variasi seperti model tenda sirkus atau bahkan model layar perahu. Hal ini disebabkan oleh konstruksi atap penahan membran yang berupa tali besi. Tali besi yang memiliki daya tahan yang sangat kuat ini tentunya menjamin keamanannya. Penggunaan tali besi ini tentunya membutuhkan penopang daya yang maksimal sehingga membutuhkan penopang seperti besi cor atau baja. Harga tenda membrane per meter model ini tentu cukup mahal karena memakan banyak bahan.

Tenda Membrane Konstruksi Besi

Tenda membrane model yang satu ini sebenarnya mirip dengan kanopi pada umumnya. Yang membedakan adalah konstruksi kerangkanya mempergunakan bahan besi yang sangat kuat. Konstruksi ini memberikan ketahan yang baik terhadap hempasan angin hingga kecepatan 150 km/jam. Selain itu, penggunaan kerangka besi juga membuat tenda membrane ini berdiri hanya dengan 1 sisi bagian penopang saja. Tentu sangat menarik untuk mengeksplorasi berbagai varian model dari kerangka besi ini meskipun Harga tenda membrane per meter model ini cukup mahal.

Picture of samuderacanopy

samuderacanopy

About Me

Melayani jasa pembuatan tenda membrane, Kanopi Kain dan awning gulung. Gratis Survey untuk area Jakarta, Bogor, Tagerang, Depok, Bekasi, Sukabumi dan Bandung.

Recent Posts

Follow Us

Youtube Chanel

Produk layanan

Silahkan klik pilihan produk yang kami tawarkan

Hubungi Via Whatsapp
Hubungi Via Telepon
0858-1085-4339

Hubungi kami dan dapatkan penawaran Anda!